Headlines News :
Home » , » Ahok Bicara Mengenai Persiapan Jakarta Sebagai Tuan Rumah Asian Games 2018

Ahok Bicara Mengenai Persiapan Jakarta Sebagai Tuan Rumah Asian Games 2018

Written By Unknown on Wednesday 16 July 2014 | 04:54


Ahok alias Basuki Tjahaja Purnama yang merupakan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta bicara mengenai persiapan kota Jakarta sebagai tuan rumah Asian Games 2018. Ia pun mengharapkan supaya Jakarta bisa segera melakukan pembenahan infrastruktur, khususnya apabila nanti benar-benar terpilih untuk menjadi tuan rumah dari perhelatan Asian Games 2018 itu. Menurut pendapatnya, perbaikan infrastruktur yang harus diutamakan sekarang ini ialah perbaikan seluruh sarana olahraga, terutama Stadion Gelora Bung Karno, dan rencana pembangunan di Taman BMW. 
Ahok pun berharap supaya nantinya pihak pemerintah pusat ikut memberikan bantuan. Sebab menurutnya, Stadion Gelora Bung Karno itu belum pernah direnovasi secara besar-besaran semenjak pertama kali dibangun. Dan dirinya sendiri juga sudah meminta kepada Pak Ratiyono, yang merupakan Kepala Dinas Olahraga DKI agar nantinya Stadion BMW setidaknya bisa dibuat untuk menampung 80 ribu orang. Ya, hal itu diungkapkan olehnya di Balaikota Jakarta pada akhir pekan lalu.

Tidak hanya berhenti sampai disitu saja, tetapi Ahok juga menjelaskan, faktor lain yang harus diutamakan untuk menyukseskan Jakarta sebagai tuan rumah Asian Games 2018 mendatang adalah ketersediaan transportasi massal yang baik. Maka dari itu, ia pun mengharapkan pembangunan MRT, LRT, jalur lingkar layang KRL, dan juga sistem bus kota bisa mulai beroperasi pada tahun 2016 atau 2017 mendatang. Di samping itu ia pun berharap, semoga pembangunan 6 ruas jalan tol juga bisa segera diselesaikan sebelum tahun 2018.

Seperti yang telah diberitakan agen bola terpercaya Indo Master Bola, kota Jakarta memutuskan untuk maju mencalonkan diri sebagai tuan rumah Asian Games 2018 mendatang. Oleh sebab itu, apabila nantinya Ibu Kota dari negara Indonesia ini terpilih, maka ini akan menjadi untuk yang kedua kalinya kota Jakarta menyelenggarakan ajang multievent terbesar di Asia itu, setelah pertama kalinya Jakarta juga menjadi tuan rumah pada ajang bergengsi yang sama pada tahun 1962 silam.
Share this post :

Post a Comment

 
Support : Tips Bola | Info Bola | Kaskusex
Copyright © 2013. Indomasterbola - All Rights Reserved
copyright supported by indomasterbola
Proudly powered by Blogger