Headlines News :
Home » » Fred : Sanksi FIFA Terlalu Keras Bagi Suarez

Fred : Sanksi FIFA Terlalu Keras Bagi Suarez

Written By Unknown on Monday, 30 June 2014 | 03:06


Fred yang merupakan salah satu penyerang Brasil berpendapat, bahwa sanksi yang telah dijatuhkan FIFA kepada Luis Suarez sangatlah berat karena berpotensi membahayakan kelangsungan hidup Suarez dan seluruh keluarganya. Fred mengatakan, tentu saja setiap orang tidak ada yang bisa membela Suarez karena ia benar-benar sudah terbukti melakukan sebuah kesalahan besar. Namun, bagi seorang pemain sepak bola dan manusia yang kadang kala harus mempertimbangkan berbagai hal dengan serius, ia menilai jika pemberian sanksi itu terlalu keras baginya

Fred juga menambahkan, ada sebagian besar orang yang ia ajak bicara mengenai sanksi itu berpikiran jika itu memang merupakan sanksi yang adil. Akan tetapi, ia berpendapat jika hukuman tersebut justru dapat menghancurkan mata pencarian Suarez sendiri. Fred memang tidak menampik jika Suarez harus mendapat hukuman. Akan tetapi, ia juga ingin melihat Suarez terus bermain di Piala Dunia 2014 ini untuk membela tim nasional Uruguay.

Seperti yang telah diberitakan oleh agen bola terpercaya Indo Master Bola, FIFA sudah resmi menjatuhkan sanksi kepada Luis Suarez berupa larangan tampil dalam 9 pertandingan internasional, larangan terlibat dalam semua kegiatan yang berhubungan dengan dunia sepak bola selama 4 bulan, dilarang untuk masuk ke stadion mana pun selama 4 bulan, dan harus membayar denda sebesar 100.000 franc Swiss yang setara dengan Rp 1,4 miliar. Luis Suarez mendapatkan sanksi yang disebut-sebut sebagai yang terberat pada sepanjang sejarah Piala Dunia itu yang merupakan buah dari tindakan penggigitannya pada bahu salah satu pemain belakang tim nasonal Italia, yaitu Giorgio Chiellini. Insiden kontroversial itu pun terjadi pada pertandingan Grup D Piala Dunia yang berlangsung di Estadio Das Dunas, Natal pada hari Selasa 24 Juni 2014 waktu setempat Brasil.

Atas pemberian sanksi FIFA tersebut, Adidas yang merupakan sponsor pribadi Luis Suarez pun membatalkan rencana yang sudah mereka susun sebelumnya untuk ikut serta melibatkan Suarez dalam kegiatan pemasaran mereka di Piala Dunia 2014 Brasil ini. Selain itu, Adidas juga akan melakukan evaluasi terhadap kontrak kerja sama dengan Suarez setelah Piala Dunia.
Share this post :

Post a Comment

 
Support : Tips Bola | Info Bola | Kaskusex
Copyright © 2013. Indomasterbola - All Rights Reserved
copyright supported by indomasterbola
Proudly powered by Blogger