Jadwal MotoGP 2014 setelah paruh musim pertama ini akan
dilangsungkan di Indianapolis, Amerika Serikat (AS) pada tanggal 10 Agustus 2014
mendatang. Ya, dengan 9 seri yang sudah digelar, maka MotoGP 2014
sudah menyelesaikan paruh musim pertamanya. Sekarang ini, para pembalap pun
memiliki jarak yang cukup panjang untuk mendapatkan waktu luang dan
beristirahat sejenak dari karier yang mereka jalani di arena balap. Empat pekan
adalah waktu jeda kompetisi yang cukup memberikan masa rehat bagi Valentino
Rossi dan kawan-kawan. Namun, pada pekan kedua di bulan Agustus mendatang, para
rider tersebut sudah harus kembali menaiki motor balapnya pada lanjutan MotoGP
2014.
Pada MotoGP 2012 lalu, posisi puncak itu pun diduduki oleh Dani Pedrosa yang disusul juga oleh Jorge Lorenzo yang membuntuti di posisi kedua. Sedangkan Andrea Dovizioso berhasil mengamankan posisi ketiga pada seri Indianapolis 2012 lalu. Hingga sembilan seri yang sudah digelar, nama Marc Marquez memang masih belum bisa dikalahkan oleh para rider yang lain. Pembalap yang sering disebut dengan julukan Baby Alien itu pun berhasil merebut sembilan yang sekaligus membawa dirinya pantas untuk menempati posisi pertama pada tingkatan klasemen sementara.
Usai menjalani seri Indianapolis, pembalap MotoGP memang tidak mempunyai waktu panjang untuk beristirahat. Sebab satu minggu kemudian, tepatnya pada tanggal 17 Agustus 2014, Marc Marquez dan kawan-kawan harus melakoni balapan kembali di Republik Ceko.
Post a Comment