Headlines News :
Home » , » Chusnul Mariyah Berharap MK Memutuskan Dengan Adil

Chusnul Mariyah Berharap MK Memutuskan Dengan Adil

Written By Unknown on Tuesday 19 August 2014 | 01:00


Chusnul Mariyah berharap Mahkamah Konstitusi dapat memutuskan PHPU yang diajukan Prabowo-Hatta dengan adil. Seperti yang diketahui, Mahkamah Konstitusi dalam waktu dekat ini bakal segera mengambil keputusan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) yang diajukan oleh pasangan capres dan cawapres dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Keputusan yang ditetapkan oleh MK nanti diharapkan bisa memberi rasa keadilan bagi ketiga belah pihak yang sekarang ini sedang berperkara. Hal tersebut diungkapkan oleh mantan anggota Komisi Pemilihan Umum, yakni Chusnul Mariyah, dalam sebuah diskusi di Jakarta. 

Chusnul Mariyah mengungkapkan, jika ketiga pihak yang dimaksud tersebut adalah pemohon, Prabowo-Hatta, termohon Komisi PemilihanUmum (KPU), serta pihak yang terkait pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla. Chusnul juga menambahkan, selama masih ada waktu, ia berharap supaya MK dapat memutuskan dengan seadil adilnya berdasarkan semua data yang telah dibawa oleh pemohon, termohon, terkait dan para saksi ahli. 

Chusnul Mariyah juga menggambarkan apabila kesembilan orang hakim MK layaknya para Wali Songo yang sedang menyebarkan agama Islam di tanah Jawa beberapa waktu yang lalu. Sehingga ia merasa optimis jika para hakim tersebut bakal memberi putusan adil yang tentu saja tidak akan merugikan pihak manapun. Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk mendoakan para hakim MK tersebut supaya dapat berbuat yang seadil-adilnya demi kepentingan bangsa dan negara kita. 

Seperti yang diketahui, MK sudah menyelesaikan proses pemeriksaan terhadap para saksi yang diajukan oleh pihak pemohon, termohon, dan terkait pada hari Jumat 15 Agustus 2014 lalu. Sesuai rencana, MK kemudian telah melanjutkan pemeriksaan terhadap berkas yang diajukan oleh masing-masing pihak pada hari Senin, 18 Agustus 2014 kemarin.  M
K pun memberi kesempatan kepada masing-masing pihak untuk menyerahkan kesimpulan hingga hari Selasa, 19 Agustus 2014 ini sebelum pada akhirnya akan memutuskan gugatan yang diajukan oleh pasangan Prabowo-Hatta pada hari Kamis, 21 Agustus 2014 lusa.
Share this post :

Post a Comment

 
Support : Tips Bola | Info Bola | Kaskusex
Copyright © 2013. Indomasterbola - All Rights Reserved
copyright supported by indomasterbola
Proudly powered by Blogger